Persib Bandung tengah menjadi sorotan pasar transfer menjelang putaran kedua Liga 1 BRI Super League 2025/26. Klub berjuluk ‘Maung Bandung’ tersebut dikabarkan berencana mendatangkan mantan pemain bintang Paris Saint-Germain (PSG), Layvin Kurzawa, untuk memperkuat komposisi tim.
Media asal Prancis, Foot Mercato, melaporkan bahwa Kurzawa akan melanjutkan petualangan kariernya ke wilayah Asia Tenggara, khususnya Indonesia. Saat ini, bek berkebangsaan Prancis tersebut berstatus tanpa klub setelah masa baktinya bersama klub asal Portugal, Boavista, berakhir pada Juni lalu.
Bergabung dengan Persib Bandung diprediksi akan menjadi jalan bagi Kurzawa untuk kembali mendapatkan menit bermain secara reguler. Foot Mercato menuliskan laporan sebagai berikut:
“Jauh dari sorotan Eropa, bek 33 tahun ini hampir menandatangani kontrak dengan Persib Bandung. Pilihan ini, meskipun mungkin tampak mengejutkan pada awalnya, tapi klub tersebut saat ini memimpin Divisi Teratas Indonesiadan berupaya menarik nama-nama besar untuk memperkuat posisinya,” tulis Foot Mercato.
Kurzawa merupakan pemain yang beroperasi secara spesifik pada posisi bek kiri. Rumor kepindahannya semakin menguat di tengah kabar bahwa Persib Bandung akan melepas Federico Barba untuk kembali merumput di Italia. Persib memerlukan tambahan kekuatan untuk mempertahankan dominasi di Super League serta bersaing di kompetisi ACL 2.
Proses adaptasi Kurzawa di Bandung kemungkinan besar akan terbantu oleh kehadiran Andrew Jung. Striker asal Prancis tersebut sudah lebih dulu berada di skuad Persib. Jung sendiri tercatat pernah berkarier di kompetisi Ligue 2 Prancis bersama klub Reims, Nancy, dan Valenciennes.
Menilik rekam jejaknya, Layvin Kurzawa yang kini berusia 33 tahun merupakan produk asli akademi AS Monaco dan membela tim utama mereka pada periode 2010-2015. Ia juga menjadi bagian dari skuad yang menjuarai Ligue 2 musim 2012/13.
Kariernya semakin mengilap saat membela PSG selama hampir satu dekade, yakni pada 2015-2024. Dalam periode tersebut, ia berhasil merengkuh seluruh trofi kompetisi domestik di Prancis.
Meski demikian, performanya sempat meredup saat dipinjamkan ke Fulham pada musim 2022/23, di mana ia hanya tampil sebanyak 3 kali di Liga Inggris. Sementara itu, saat berseragam Boavista, ia tercatat hanya turun dalam 4 pertandingan di Liga Portugal. Di level internasional, Kurzawa memiliki reputasi mentereng dengan koleksi 14 caps bersama Timnas Prancis.