Prajogo Pangestu Borong 1 Juta Saham BREN

Profil Prajogo Pangestu

Konglomerat Prajogo Pangestu kembali menunjukkan komitmennya terhadap PT Barito Renewable Energy Tbk (BREN). Taipan ini tercatat menambah porsi kepemilikannya dengan memborong sekitar 1 juta lembar saham emiten energi baru terbarukan tersebut.

Berdasarkan data keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dikutip pada Senin (19/01/2026), aksi akumulasi saham ini dieksekusi pada tanggal 15 Januari 2026.

Dalam satu hari perdagangan tersebut, Prajogo merogoh kocek sekira Rp9,60 miliar. Transaksi dilakukan melalui skema pembelian tidak langsung dengan harga pelaksanaan yang bervariasi di rentang Rp9.525 hingga Rp9.675 per saham.

Berikut adalah rincian volume dan harga pembelian yang dilakukan secara bertahap:

  • 107.600 saham di harga Rp9.525
  • 90.800 saham di harga Rp9.550
  • 101.700 saham di harga Rp9.575
  • 238.500 saham di harga Rp9.600
  • 102.700 saham di harga Rp9.625
  • 262.000 saham di harga Rp9.650
  • 96.700 saham di harga Rp9.675

Peningkatan Hak Suara

Pasca rampungnya transaksi ini, total kepemilikan saham Prajogo di BREN mengalami peningkatan. Jumlah saham yang digenggam naik dari sebelumnya 139.789.700 saham (setara 0,104 persen hak suara) menjadi 140.789.700 saham.

Dengan perubahan tersebut, porsi hak suara Prajogo kini tercatat naik tipis menjadi 0,105 persen.

Manajemen BREN menjelaskan bahwa transaksi ini bertujuan untuk investasi pribadi. Selain itu, Prajogo Pangestu juga menegaskan statusnya sebagai pemegang saham pengendali di BREN dan menyatakan komitmennya untuk tetap mempertahankan pengendalian tersebut di masa depan.

Follow Kaltarabisnis.co di Google News Sekarang!